Kabar5News – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Erick Thohir menyampaikan bahwa Presiden RI Prabowo Subianto memberikan dorongan besar kepada dua pembalap muda Tanah Air, Mario Aji dan Veda Ega Pratama, untuk bisa menembus ajang balap paling bergengsi, MotoGP.
Saat ini, Mario tengah berkompetisi di kelas Moto2, sementara Veda bersiap tampil di Moto3,Pesan tersebut disampaikan Prabowo ketika menerima kunjungan juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (30/9/2025).
“Pak Presiden menegaskan dukungan penuh bagi Mario Aji dan Veda agar terus berkembang hingga menjadi pembalap besar di masa depan. Terlebih, Indonesia masih memiliki kontrak penyelenggaraan MotoGP sampai 2031,” kata Erick di Istana.
Ia menambahkan, momentum tersebut bukan hanya sebatas menyaksikan ajang balapan, melainkan juga peluang melahirkan generasi pembalap baru.
“Sekarang Mario sudah berkiprah di Moto2, sementara Veda akan naik ke Moto3. Semoga keduanya bisa terus menorehkan prestasi,” ucapnya.
Erick juga menuturkan bahwa Marc Marquez merasa sangat tersanjung dapat bertemu langsung dengan Presiden Prabowo.
Lebih lanjut, Erick menyinggung pentingnya sport tourism bagi Indonesia. “Pembangunan sport tourism akan sangat vital ke depan.
Ini bukan sekadar soal olahraga, tapi juga mendorong pertumbuhan ekonomi secara luas,” jelasnya.